Jumat, 12 Oktober 2012


Kecanduan Internet
Di zaman yang modern seperti sekarang ini kita pasti sudah mengenal dong yang namanya internet??eiiit,,,jangan salah yah anak SD aja udah nggandrungi dunia internet ini lho,,ciiiusss mi apah???
Ga percaya, ada buktinya lho ternyata bukan hanya peminum alhkohol dan pengguna obat-obatan terlarang tapi pengguna internet juga kecanduan lho.
Kecanduan internet mempunyai gejala serupa dengan kecanduan obat-obatan. Hal itu secara khusus telah diteliti di Negara-negara asia seperti cina dan korea selatan. Memang benar, bahwa internet merupakan satu-satunya penyedia informasi yang paling lenkap dan penting, dengan informasi yang tersedia langsung internet membantu kita bisa tetap mengimbangi dunia yang bergerak cepat ini.
Situs jejaring sosial telah menambahkan dimensi kepada hidup dan orang tiba-tiba mudah menemukan banyak teman. Dengan internet sebagai teman terdekat setiap saat, hal itu bahaya akan kecanduan internet adalah hal yang bukan mustahil.
Beberapa peneliti yang di pimpin Hao Lie dari lembaga ilmu pengetahuan cina di wuhan menyebut keadaan itu sebagai internet addiction or problematic internet use (gangguan kecanduan internet atau penggunaan internet yang problematic). Sebenarnya kecanduan internet itu seperti apa sih gejalanya??
Ø  Sering lupa waktu atau mengabaikan hal-hal yang mendasar saat mengakses internet terlalu lama.
Ø  Gejala menarik diri seperti merasa marah, tegang, atau depresi ketika internet tidak bisa diakses.
Ø  Muncuknya sebuah kebutuhan konstan untuk meningkatkan waktu yang dihabiskan.
Ø  Kebutuhan akan alat computer yang lebih baik dan aplikasi yang lebih banyak untuk dimiliki memiliki derajat yang sama.
Ø  Sering berkomentar, berbohong, rendahnya prestasi, menutup diri secara sosial dan kelelahan.
Ø  Gagal mengontrol perilaku, termasuk perilaku agresif
Ø  Mengalami euphoria setiap kali terlibat pada segala hal yang menyangkut computer atau internet.
Ø  Mengorbankan waktu tidur demi bisa online.
Itu baru gejalanya lho, nah kecanduan yang di akibatkan oleh internet itu seperti apa??
-      Yang pertama bermain game yang berlebihan
-      Kegemaran seksual, dan
-      Email/pesan teks
Kecanduan internet seperti ini dapat mengganggu mental, otak dan secara tidak langsung akan membentuk pribadi yang tidak sehat.

Referensi :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar