A. Keterkaitan
Antara Struktur Kognisi Manusia dan Arsitektur Komputer
Pada dasarnya struktur kognitif manusia memiliki
cara kerja yang sama dengan komputer, yaitu Input (pemasukan informasi), Storage
(pemrosesan informasi) dan Output (pengeluaran informasi).
Bagaimana manusia berpikir, menganalisa, memproses
dalam pembuatan arsitektur komputer tentunya tidak luput upaya yang dilakukan
oleh manusia. Begitu pula sebaliknya, struktur kognisi manusia terkadang
membutuhkan bantuan arsitektur computer dalam membantu menyelesaikan
permasalahan-permasalahan yang ada. Jadi antara struktur kognisi manusia dengan
arsitektur computer cukup erat kaitannya karena saling melengkapi.
B. Kelebihan
dan Kelemahan Arsitektur Komputer Dibandingkan Struktur Kognisi Manusia
Solso, dkk (2007) menyatakan bahwa komputer memiliki
banyak kelebihan namun computer juga memiliki banyak kekurangan dibandingkan
dengan kognisi manusia, yaitu:
Kelebihan:
1. Pada
umumnya komputer dapat melakukan matematika dan logika dengan sangat cepat
2. Komputer
dapat menguji model-model kognitif dengan sumber daya ruang dan waktu yang
lebih hemat
3. Dalam
waktu yang sama computer dapat melakukan ribuan simulasi dan menghasilkan
ribuan data
Kelemahan:
1. Komputer
tidak memiliki emosi seperti manusia
2. Komputer
tidak dapat melakukan generalisasi
3. Komputer
tidak mampu memahami pola-pola kompleks
4. Komputer
tidak mampu membuat kesimpulan
5. Manusia
lebih unggul dalam mengenali wajah
Contoh:
Doraemon adalah sebuah robot yang diberikan
kecerdasan buatan, doraemon selalu memiliki cara untuk menyelesaikan masalahnya
namun selalu dengan bantuan pintu kemana saja dengan kantong ajaibnya. Ketika doraemon
kehilangan kantong ajaibnya dan pintu kemana saja, ia tidak dapat menyelesaikan
masalahnya. Berbeda dengan manusia yang telah diberikan kecerdasan dari Tuhan
yang memang kecerdasan manusia melalui proses berpikir, pengetahuan dan
pengalaman tanpa menggunakan alat bantu seperti kantong ajaib dan pintu kemana
saja manusia mampu menyelesaikan masalahnya.
Referensi:
Solso, R., Maclin. O. H., dan
Maclin. M. K. Psikologi kognitif. 2007. Jakarta: Erlangga
Tidak ada komentar:
Posting Komentar